Tim Penilai Internal Mabes Polri Lakukan Penilaian Zona Integritas di Polres Melawi

Berita Sidikkasus.co.id

POLRES MELAWI, POLDA KALBAR – Kedatangan Tim Penilai Internal (TPI) Zona Integritas dari Mabes Polri disambut langsung oleh Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi, S.H., S.I.K., M.H didampingi Wakapolres Melawi Kompol Jajang, S. Kom dan Pejabat Utama serta Kapolsek Jajaran. Tim Penilai Internal (TPI) Mabes Polri dipimpin Kombes Pol Deni Oktavianto, S.I.K., M.H dan Kompol Ridwan Maliki, S.I.K., MIK turut hadir bersama rombongan Tim Mabes Polri, Kabag Strajemen Rorena Polda Kalbar AKBP Ridwansyah, S.H., M.Si beserta Anggotanya.

Selanjutnya, Tim Penilai Internal (TPI) Mabes Polri melakukan pertemuan di Aula Tri Brata Mapolres Melawi yang dihadiri Kapolres Melawi beserta Wakapolres, Para Kabag, Kasat, Kapolsek dan Kasi serta Operator yang terlibat dalam Pokja (kelompok kerja) Zona Integritas Polres Melawi, Rabu (04/3/2020).

Adapun pendalaman dan penilaian materi oleh Tim Penilai Mabes Polri yaitu Lembar Kerja Evaluasi (LKE) Zona Integritas tahun 2020 beserta bukti dukung, Tanda Terima LHKPN dari KPK, Penilaian Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan (TLHP), Data Inovasi Pelayanan Publik Berbasis IT, Kegiatan Kepolisian Simpatik, Nilai Akuntabilitas Kinerja Pemerintah (AKIP) dan Data Responden Masyarakat Kabupaten Melawi sebanyak 200 orang.

Kegiatan ini diawali sambutan dari Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi, S.H., S.I.K., M.H yang menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim Penilai Internal Zona Integritas Mabes Polri, Kapolres juga meminta agar Tim memberikan masukan untuk hal-hal yang memerlukan perbaikan terhadap objek penilaian zona integritas. “Sehingga pada saat penilaian oleh tim eksternal dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MENPANRB) nantinya dapat mencapai hasil yang lebih baik dan optimal,” sampai Kapolres.

Selanjutnya, arahan dan masukan dari Ketua Tim Penilai Internal Mabes Polri Kombes Pol Deni Oktavianto, S.I.K., M.H yang pada kesempatan ini menyampaikan bahwa maksud dilaksanakannya penilaian Zona Integritas (ZI) sebagai Wilayah Bebas Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). “Supaya Institusi Polri menjadi Institusi yang nyaman bagi masyarakat terutama untuk bidang pelayanan publik yang lebih baik,” jelasnya.

Lanjutnya, “Hasil penilaian itu sendiri nantinya akan berimplikasi pada peningkatan kesejahteraan Personil, sebab bila penilaiannya secara umum sudah baik terutama untuk bidang pelayanan publik yang telah melewati standar pelayanan, akan diimbangi pula dengan peningkatan kenaikan tunjangan kinerja bagi seluruh Personil pada Kesatuan yang dinilai itu,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini, Ketua Tim Penilai Internal Mabes Polri Kombes Pol Deni Oktavianto memberikan penekanan agar seluruh Pejabat dan Personil yang terlibat agar bersungguh – sungguh mempersiapkan penilaian ini dengan sebaik-baiknya.

Selanjutnya Tim Penilai Internal Mabes Polri didampingi oleh Kapolres Melawi bersama seluruh Pejabat Utama Polres Melawi meninjau langsung pelaksanaan Pelayanan Publik yang ada di Polres Melawi antara lain pelayanan SKCK dan Pelayanan Publik lainnya dibidang lalulintas.

Tak ketinggalan Tim Mabes Polri juga meninjau POSTOLKOLAKA yang terletak di Desa Batu Nanta Kecamatan Belimbing yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Sintang, daerah ini merupakan daerah rawan lakalantas dengan fatalitas korban kecelakaan yang sangat tinggi. Selain disebabkan berada ditengah-tengah perbatasan Kabupaten yang jauh dari Rumah Sakit, kondisi geografis jalan yang memiliki banyak tikungan juga menjadi sebab seringnya terjadi lakalantas ditempat ini. POSTOLKOLAKA (Pos Pertolongan korban kecelakaan) ini digagas oleh Kasat Lantas Polres Melawi AKP Aang Permana, S.I.P., M.A.P beserta Anggotanya bekerjasama dengan berbagai pihak seperti Pemerintah Desa Batu Nanta, Jasa Raharja dan Dinas Kesehatan Kabupaten Melawi.
Sumber Humas : Polres Melawi.
Publis : Jumain

Komentar