Napi Rutan Kelas II B. Manna Bengkulu, Tewas Di Tembak Petugas, Saat Melarikan Diri

Tak Berkategori

BENGKULU, JKN –  Satu orang Napi (narapidana) yang merupakan buronan  Rutan (Rumah Tahanan) Kelas II B Manna Bengkulu Selatan, tewas ditembak anggota Satreskrim Polsek Mulak Ulu, (2/4/2018),  hal ini berdasarkan postingan salah satu akun akun media sosial (Medsos ) milik Raja Parhubas Sinaga.

Dalam akun Raja Parhubas Sinaga tersebut dituliskan ‘Berdasarkan Laporan yang baru saja kami terima dari Polsek Mulak Ulu Kabupaten Lahat; Pada Hari ini Senin, Tanggal 02 April 2018, 01 Orang Buronan/Napi Pelarian Rutan Kelas IIB Manna berinisial (RE) Als telah berhasil ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Mulak Ulu Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan.’

Menurut Keterangan, dari akun tersebut,  saat dilakukan pengejaran,  yang bersangkutan bersenjata dan sempat melakukan perlawanan hingga akhirnya tewas diujung Peluru Petugas di bagian dada sebelah kiri.

Untuk diketahui, sebelumnya satu orang buronan  berinisial EA menyerahkan diri dan dijemput oleh Tim Opsnal Dpp Sat. Reskrim Polres Bengkulu Selatan di Desa Bumi Agung Kecamatan Dempo Utara Kab Pagar Alam dan saat ini kembali menjalani Sisa Pidana di Rutan Kelas IIB Manna.

Sementara itu, satu orang lagi berinisial AM sampai saat ini masih berstatus Buron dan masih dalam pencarian. Demikian dan Terima Kasih (KPR)” tek di ambil dari postingan akun facebook Raja Parhubas Sinaga.

Ketika dihubungi melalui Pia telepon kepala lapas kelas ll B Manna kabupaten Bengkulu Selatan  Andi Anjar membenarkan adanya berita tersebut,

“Ya memang benar, bahwasanya  satu diantara tiga buronan lapas kelas II B Manna sudah tewas korban bernisial RE,” Jelas Kepala Lapas manna Andi Anjar.(wd)

Komentar