Kasat Lantas Polres Melawi Gandeng Pondok Pesantren As-Sgighor Kampanyekan Keselamatan dan Anti Hoax.

Tak Berkategori

MELAWI,(JKN)- Polda Kalbar -Polres Melawi, Satuan Lalu Lintas Polres Melawi bersilaturahmi di Pondok Pesantren As-Sgighor.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Melawi AKP Aang Permana, S. IP beserta Anggotanya, kegiatan tersebut dilaksanakan saat Operasi Kepolisian Terpusat Keselamatan Kapuas 2018 sedang bergulir, kegiatanpun mengusung tema kampanye keselamatan berlau lintas serta kampanye anti berita HOAX.

Aang beserta jajarannya menyambangi Pondok Pesantren As-Shighor di Desa Semadin Lengkong Kecamatan Pinoh Utara Kabupaten Melawi, Jumat ( 16/3/2018 ) malam.

Aang yang juga turun langsung bersilaturahmi dengan para Santri serta Pengurus Pondok Pesantren As-Sgighor.”

Dalam kegiatan Aang mengatakan pihak Kepolisian gencar mengkampanyekan serta mengajak tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh pemuda untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman, damai serta kondusif di Melawi, caranya menghindari berita HOAX, jangan mau diprovokasi dan memprovokasi, cerdas dalam bermedia sosial, cermati dulu setiap pemberitaan yang ada agar kita semua terhindar dari perpecahan belahan, jelasnya.

“Bahayanya berita HOAX terlihat dari konflik di sejumlah negara seperti Mesir, Suriah, Srilangka, Libya dan lain-lain.” Dengan adanya HOAX, negara bisa hancur,” tegasnya.

“Satuan Lalu Lintas Polres Melawi tetap komitmen untuk menjaga Indonesia agar terhindar dari berita HOAX dan khususnya Melawi, berita HOAX dan fitnah sangat membahayakan, maka dari itu dukungan dari eleman masyarakat termasuk pimpinan agama ikut mendukung langkah Polri dalam memberantas HOAX.

“Harapan kami masyarakat dapat bijak dalam bermedia sosial. Tidak gampang menyebarkan berita yang tidak jelas sumber dan asal usulnya.”

“Dalam kesempatan ini juga kami menghimbau agar adik-adik Santri Pondok Pesantren As-Sgighor menjadi Pelopor Keselamatan berlalu lintas serta tertib dalam berlalu lintas dan mematuhi aturan ataupun rambu-rambu lalu lintas yang ada khusunya di Melawi, sehingga harapan ke depannya angka kecelakaan lalu lintas dapat menurun, serta adik-adik santri yang saya cintai dapat menjadi Bhayangkara sejati, Bhayangkara itu adalah jiwa Pengabdian, Loyalitas dan semangat Melindungi, Mengayomi serta Melayani masyarakat, semoga adik-adik Santri sekalian menjadi Polisi bagi dirinya sendiri yang senantiasa memberikan dampak serta contoh yang positif bagi masyarakat dan keluarga dari adik-adik Santri sekalian, tuturnya.

Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren As-Shighor, memaparkan berita Hoax tak hanya ada pada era ini saja, namun sudah ada sejak zaman Nabi, padahal dalam ajaran Islam melarang adanya berita bohong.

“Makanya di dalam Al Quran sudah dijelaskan untuk tabayun, dicek dahulu beritanya jangan asal menyebarkan isu yang menghancurkan serta mengadu domba, pesannya.

“Kami menyambut baik silaturahmi dari Satlantas Polres Melawi dan kami juga siap mendukung Polri untuk mengkampanyekan anti HOAX dan kampanyekan keselamatan berlalu lintas, Ucap pengurus pesantren As-Sgighor.(tim).

Komentar