IWL Bakal Membuat Gunung Puji Klakah Menjadi Hijau ‘Royo Royo’

Berita Sidikkasus.co.id

LUMAJANG – Setelah berhasil menggelar Bakti Sosial dengan membagikan ratusan paket sembako pada warga miskin di Hari Pers Nasional (HPN), kini Ikatan Wartawan Lumajang (IWL) kembali akan menggelar kegiatan yang sangat bermanfaat, yakni bakal menggelar aksi penghijauan yang akan membuat lokasi gunung puji menjadi hijau Royo royo.

Setidaknya bakal Ada 3 ribu lebih bibit pohon yang rencananya akan ditanam di kawasan Gunung Puji Desa Papringan Kecamata Klakah, kabupaten Lumajang, Sabtu (29/2/2020). Dalam kegiatan ini, IWL menggandeng pihak Perhutani, LSM Lanusa, Peradi, Forkopimca Klakah, dan masih banyak lainnya.

Ketua Panitia Penghijauan, Ahmadi mengatakan, kegiatan yang akan dilaksanakan ini masih dalam rangkaian Hari Pers Nasional (HPN). Kenapa dipilih aksi penghijauan, menurutnya sangat banyak dampak dan manfaatnya bagi lingkungan.

“Dengan banyak menanam pohon kita berharap bisa mengantisipasi banjir dan longsor yang akhir-akhir ini banyak terjadi di berbagai tempat karena berkurangnya tumbuhan,” kata wartawan Harian Memo X itu, Rabu (26/2/2020).

Ia menegaskan, berkurangnya pepohonan di hutan akan menyebabkan cadangan air tanah juga menurun. “Karena pohon merupakan penyimpan cadangan air tanah untuk musim kemarau, terutama yang berasal dari air hujan,” ucapnya.

Manfaat lain aksi penghijauan ini menurut dia, juga bisa membuat kualitas udara semakin baik. “Udara di sekitar kita menjadi bersih, karena tumbuhan yang kita tanam dapat menghasilkan oksigen dan menyerap karbondioksida,” tegas pria asal Desa Mlawang Kecamatan Klakah tersebut.

Ahmadi menambahkan, kegiatan ini juga bisa mengedukasi masyarakat, tentang pentingnya menjaga kondisi alam. “Harapannya bisa mengedukasi masyarakat akan pentingnya penghijauan,” pungkasnya.

Salahsatu tokoh pemuda di Kecamatan Klakah, Wahyu Hidayat bahkan siap membantu dan memfasilitasi kegiatan tersebut. Ia membantu berkoordinasi dengan pihak Perhutani selaku pengelola kawasan hutan di sana.

“Termasuk dengan Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Klakah dan LMDH (Lembaga Masyarakat Desa Hutan) sebagai tuan rumah,” ujarnya.

Ia menjelaskan, Pokdarwis dan LMDH sudah menentukan mana titik-titik yang akan ditanami. Dalam penghijauan ini komunitas para pecinta alam juga ikut diajak. Seperti Siswa Pecinta Alam (Sispala) dan Forum Komunikasi Pecinta Alam Lumajang (Fokal).

Wahyu Hidayat menambahkan, ada berbagai jenis bibit pohon yang ditanam, khususnya buah-buahan. “Ada buah nangka, sirsat, dan jenis lainnya. Jika tanaman ini bisa berbuah, bisa bermanfaat bagi masyarakat setempat,” tuturnya.

Kenapa dipilih di kawasan Gunung Puji, menurutnya karena potensi wisata di sana begitu besar. Namun kerap terjadi kebakaran hutan. “Karena rata-rata di sana itu tanaman ilalang,” tegasnya.

Terakhir Ia menginginkan, kegiatan ini bukan hanya sekadar aksi menanam saja. Namun semuanya juga harus ikut merawat tanaman tersebut. Agar bisa benar-benar tumbuh dan diradakan manfaatnya.

“Jika hanya menanam, anak SD juga bisa menanam. Tapi yang penting adalah merawatnya,” pungkasnya.

(Ria)

 

Komentar